Pages

Labels

Pages - Menu

Diberdayakan oleh Blogger.

Kamis, 06 Juni 2013

NASA Kembangkan Robot Pemecah Es untuk Misi di Mars

NASA Kembangkan Robot Pemecah Es untuk Misi di Mars

Robot pemecah es (ice breaker) untuk misi ke Mars. Image credit: NASA
Untuk mengetahui lebih dalam tentang planet Mars, diperlukan sebuah robot yang mampu menggali lebih dalam permukaan planet tersebut. Para ilmuwan saat ini sedang mengajukan usul pembuatan robot yang mampu mengebor permukaan planet Mars untuk mencari tanda-tanda kehidupan.

Tujuan menjelajahi Mars adalah untuk mencari dan menemukan tanda-tanda kehidupan," ungkap ilmuwan peneliti planet, Christopher McKay dari NASA Ames Research Center. Adanya bukti bahwa Mars dulunya merupakan tempat yang basah menguatkan betapa pentingnya hal tersebut.

Beberapa peneliti bahkan mengungkapkan bahwa kehidupan di Bumi kemungkinan berasal dari Mars yakni melalui mikroba dari bebatuan Mars yang meluncur dari Mars sebagai akibat dari dampak kosmik dan proses vulkanik. Beberapa asteroid yang ditemukan oleh ilmuwan ternyata berasal dari planet tersebut.

Meskipun atmosfer Mars tipis dan dingin, air berwujud cair tidak mampu bertahan di permukaan planet merah dalam waktu yang lama. Berdasarkan gambar yang diperoleh dari Mariner 9 ditemukan fitur tanah yang mengungkapkan Mars dulu merupakan planet yang memiliki sungai dan laut.

Planet Mars juga memiliki unsur-unsur penting pembentuk kehidupan seperti karbon dan nitrogen. Wahana viking yang pernah dikirim NASA ke Mars pada tahun 1970 belum berhasil enemukan senyawa organik maupun mikroba aktif di planet itu. Namun wahana Phoenix menemukan perchlorates ada di tanah Mars.

Perchlorates merupakan senyawa reaktif yang akan menghancurkan senyawa organik bila dipanaskan. itulah yang dilakukan oleh wahana Viking ketika menganalisa material di sana. Jadi akibat hal itu, gagalnya Viking menemukan bukti senyawa organik di Mars bukan berarti senyawa tersebut tidak ada di sana.

Salah satu tempat terbaik yang berpotensi terdapat tanda-tanda kehidupan atau biomarker di Mars yaitu es yang ada di bawah permukaan planet itu. Di Bumi tepatnya di daerah kutub, es merupakan sarana yang baik untuk mengawetkan senyawa organik dan bahan biologis. Hal itu dibuktikan dengan serangkaian penelitian yang mengungkapkan bahwa es bisa mengawetkan senyawa organik dan bahan biologis selama jutaan tahun.

Es juga bisa melindungi meterial-material tersebut dari radiasi luar angkasa dan pancaran radiasi kimia di Mars. Oleh sebab itu McKay dan tim selama 10 tahun ini mengembangkan robot pemecah es untuk misi ke Mars. Robot ini mampu mengebor hingga kedalaman satu meter untuk memindai keberadaan es dan molekul yang ada di dalamnya. Menemuan biomarker seperti enzim akan menjadi bukti kuat adanya kehidupan tetapi menjadi petunjuk genetika dan proses metabilisme organisme yang pernah hidup di sana.

Daerah di Mars yang akan menjadi pusat misi robot ice breaker ini yaitu tempat dimana wahana Phoenix pernah mendarattahun 2008. Dataran di utara planet Mars merupakan tempat dengan tekanan atmosfer yang cukup tinggi dan tiu mampu menjaga air dari proses penguapan. Robot ice breaker dibekali dengan bor rotary yang dapat memukul dan berputar. Bor tersebut juga memiliki sensor panas untuk mendeteksi jika didekatnya ada es yang mencair. Bor akan secara otomatis memperlambat atau bahkan menghentikan putarannya untuk mencegah proses pencairan sebab air bisa membeku dan mengunci mata bor. dengan menggunakan lengan robot yang terpisah, sampel hasil pengeboran akan dapat disimpan dalam kapsul dan bisa dibawa ke Bumi.

Selain itu robot ini diklaim mampu mendeteksi tingkat keasaman, alkanitas, garam, komposisi unsur dan sebagainya. Selama pengembangan robot ice breaker ini telah diuji coba di kutub utara dan benua Antartika. Berdasarkan jadwal, robot ini akan diluncurkan ke Mars pada Desember 2018 dan mendarat di Mars Agustus 2019, kita tunggu saja aksi dari robot ice breaker ini di Mars. (sumber www.astronomi.us)

0 komentar:

Posting Komentar

 

web widgets

counter

visitor

Flag Counter